Banyuwangi, kota yang berada di ujung timur Pulau Jawa terkenal dengan pariwisatanya yang berkembang baik. Memiliki garis pantai terpanjang membuat kota ini memiliki banyak pilihan wisata pantai, mulai yang berpasir putih hingga hitam. Yuk simak, berikut adalah tujuh pantai favorit menurut Trip Banyuwangi!
-
Pantai Pulau Merah
Pantai Pulau Merah di Banyuwangi adalah salah satu pantai yang jadi favorit wisatawan. Rasanya belum lengkap apabila ke Banyuwangi namun belum ke Pulau Merah. Pantai yang terkenal dengan sunset nya ini dapat memanjakan mata yang menatap.
Pulau Merah adalah tempa yang dapat dinikmati oleh semua kalangan. Kamu akan dimanjakan dengan indahnya pesona Pulau Merah, lho.
-
Pantai Boom
Pantai Boom yang ada di sekitar Kampung Mandar, Kota Banyuwangi ini menjadi tempat favorit nongkrong para anak muda hingga dewasa. Suasana yang sangat tenang membuat pengunjung betah berlama-lama di kawasan Pantai Boom, apalagi jika sore hari.
Pantai ini dulunya tidak terlalu ramai, tetapi setelah adanya daya tarik baru berupa jembatan yang bentuknya unik maka masyarakat sekitar hingga wisatawan non-domestik pun berbondong-bondong untuk dapat mengunjungi Pantai Boom dan berswafoto di spot jembatan unik ini.
-
Pantai Grand Watu Dodol
Pantai yang berada di Banyuwangi Utara ini merupakan pantai terbersih di Banyuwangi, lho. Hamparan pantai berwarna biru yang menghadap ke timur ini bisa membuatmu langsung melihat Pulau Bali.
Kamu akan merasa tenang dengan adanya pepohonan yang hijau di sekitar pantai serta hembusan angin yang sejuk. Kamu juga bisa melihat lalu lalang kapal penumpang maupun barang yang menuju ke Pulau Bali.
-
Pantai Teluk Hijau/Teluk Ijo
Berada di kawasan Banyuwangi Selatan, tepatnya di Kecamatan Pesanggaran, Pantai Teluk Hijau (Green Bay Beach) disebut-sebut sebagai virgin beach-nya Banyuwangi. Keasriannya yang masih terjaga hingga kemolekan warna hijau dari alga dan terumbu karang serta pasir putihnya menjadi perpaduan yang begitu sempurna, lho.
Pantai yang diselimuti oleh pepohonan di sekitarnya pun menambah pesona Teluk Ijo terkesan eksotis bagai surga tersembunyi di Banyuwangi. Untuk menuju pantai ini pun, diperlukan semangat adventure yang tinggi karena jarak tempuhnya tergolong jauh agar sampai ke hidden gem yaitu Pantai Teluk Hijau Banyuwangi.
-
Pantai G-Land/Pelengkung
Pantai G-Land atau Pelengkung adalah pantai yang berada di kawasan Taman Nasional Alas Purwo yang memiliki gelombang ombak yang sangat tinggi serta terbaik di dunia setelah Hawaii.
Kamu tahu gak kalau tinggi ombak di Pantai Pelengkung itu dapat mencapai 8 meter? Nah, hal ini yang menjadi surganya para peselancar. Kalau kamu hobi surfing, G-Land adalah solusinya.
-
Pantai Sukamade
Pantai Sukamade berada di Desa Sarongan Kecamatan Pesanggaran ini merupakan pantai cantik yang masuk ke dalam kawasan Taman Nasional Meru Betiri. Kamu bisa mencoba hal baru dengan cara melihat penyu bertelur dan melihat berbagai spesies penyu disana, lho,
Kalau ke Pantai Sukomade dan pengen melihat penyu bertelur, kamu harus bermalam di sana. Karena penyu akan naik dan bertelur di malam hari. Selain melihat perkembangbiakan penyu ketika malam hari, kamu juga bisa melakukan pelepasan anak penyu ke laut juga, lho.
-
Pantai Cacalan
Kali ini adalah pantai yang dekat dengan Kota Banyuwangi, maka Pantai Cacalan juga harus masuk daftar liburan kalian! Berada di Klatak, Kecamatan Kalipuro, pantai ini menyuguhkan deburan ombak kecil dari pantai yang memberikan suasana tenang.
Fasilitas yang ada di Pantai Cacalan juga tergolong lengkap. Pun banyak aktivitas yang dapat dilakukan oleh pengunjung berupa berswafoto di spot foto, piknik di pinggiran pantai, naik perahu, serta pengunjung akan dihibur dengan adanya live accoustic saat sore – malam hari, lho!